Rottweiler | Anjing Pengawas dan Penjaga Rumah Terbaik No.1
Rottweiler (Rottie) adalah anjing ras besar yang termasuk sebagai salah satu ras anjing tertua di dunia. Dikenal luas sebagai anjing penjaga terbaik karena dia punya paket lengkap yang jarang dimiliki ras lain, yaitu naluri penjaga alami, mental yang stabil, kecerdasan tinggi dan fisik kuat.
Sejarah Rottweiler
Nenek moyang Rottweiler diduga adalah anjing tipe Mastiff yang dibawa oleh tentara Romawi saat mereka melakukan invasi melintasi pegunungan Alpen menuju kota Rottweil di Jerman. Dulunya mereka digunakan sebagai anjing pekerja untuk menjaga rumah, menggiring dan menjaga ternak.
Ciri Fisik Rottweiler
Rottweiler adalah salah satu anjing ras besar yang memiliki ciri fisik sebagai berikut :
- Tinggi badan 56–69 cm
- Berat badan 35–60 kg
- Struktur tubuh proporsional, kokoh, berotot dan atletis
- Kepala lebar dengan rahang yang kuat
- Moncong berukuran sedang
- Daun telinga berukuran sedang dengan tipe drop ears (jatuh)
- Mantel bulu pendek, padat dan keras
Warna Bulu Rottweiler
Berdasarkan standar ras internasional, Rottweiler hanya memiliki warna dasar hitam dengan tanda cokelat di area tertentu seperti wajah, dada, kaki dan alis. Berikut variasi warna resmi Rottweiler :
- Black & Rust (warna hitam pekat dengan tanda cokelat kemerahan)
- Black & Tan (warna hitam dengan tanda cokelat terang)
- Black & Mahogany (warna hitam dengan tanda cokelat tua ke arah merah gelap)
Sifat dan Karakter Rottweiler
Secara umum, Rottweiler dikenal memiliki kepribadian yang stabil, berwibawa, dan sangat setia, menjadikannya salah satu anjing penjaga keluarga terbaik
- Stabil, tenang, percaya diri dan berwibawa
- Cerdas, berani dan waspada
- Protektif dan teritorial
- Setia dan penyayang keluarga
- Sensitif secara emosional
Kelebihan Rottweiler
Berikut beberapa keunggulan dari Rottweiler :
- Sangat cerdas dan mudah dilatih
- Memiliki kemampuan berburu (prey drive) yang baik
- Stamina kuat dan tenaga besar
- Tahan terhadap cuaca panas
- Tidak suka berkeliaran
- Perawatannya sangat mudah
- Sangat ramah terhadap keluarga dan anak-anak
Kekurangan Rottweiler
Adapun yang menjadi kekurangan dari Rottweiler yaitu :
- Tidak tahan terhadap cuaca dingin
- Sering drooling dan shedding
- Cenderung mouthy saat bermain
- Sering menggonggong
- Rentan terhadap penyakit genetik
- Tidak ramah terhadap anjing dan hewan lainnya
- Tidak cocok untuk owner pemula yang belum berpengalaman
Cara Perawatan
Perawatan Rottweiler tergolong mudah namun harus rutin dilakukan :
- Menyikat bulu dan gigi 1 kali seminggu
- Memotong kuku dan membersihkan telinga secara berkala
- Mandi sesekali dan seperlunya saat kotor atau berbau
Olahraga Rottweiler
Rottweiler dewasa membutuhkan aktivitas fisik sekitar 1 jam setiap harinya yang meliputi :
- Jalan pagi atau sore hari
- Jogging
- Bermain lempar tangkap (fetch)
- Tarik beban ringan
- Latihan kepatuhan
- Latihan agility
Resiko Penyakit
Rottweiler termasuk ras anjing yang rentan terhadap beberapa penyakit berikut :
1. Displasia Pinggul
Merupakan kelainan pada sendi pinggul yang umumnya disebabkan oleh faktor genetik, kelebihan berat badan, atau aktivitas fisik yang berlebihan saat masa pertumbuhan
2. Displasia Siku
Penyakit sendi yang umum terjadi pada ras anjing besar akibat pertumbuhan tulang yang tidak seimbang sehingga menyebabkan rasa nyeri dan gangguan gerak
3. Gastric Dilatation Volvulus (GDV)
Kondisi darurat medis yang terjadi ketika lambung terisi gas secara berlebihan dan terpuntir. Perlu penanganan medis secepat mungkin karena GDV dapat mengancam nyawa
4. Hipotiroidisme
Gangguan pada kelenjar tiroid yang menyebabkan metabolisme tubuh melambat, ditandai dengan kenaikan berat badan, bulu rontok, serta tingkat energi yang menurun
5. Kanker Tulang (Osteosarcoma)
Jenis kanker yang cukup sering menyerang Rottweiler terutama pada usia 6–10 tahun dan umumnya terjadi pada tulang kaki.
Tentang Rottweiler
Berikut hal yang perlu diperhatikan sebelum memelihara Rottweiler :
- Membutuhkan sosialisasi sejak usia dini agar tidak terlalu dominan
- Memerlukan pemilik (owner) yang tegas, konsisten dan kuat secara fisik
- Perlu tali pengekang saat dibawa keluar rumah atau latihan di area umum
- Membutuhkan rumah dengan halaman luas dan berpagar
- Mengalami kecemasan saat ditinggal sendirian dirumah terlalu lama
- Nafsu makan tinggi sehingga rentan mengalami obesitas
- Kekuatan gigitan (bite force)sekitar 328 PSI
- Masa hidup sekitar 8-11 tahun.