Daftar Jenis-Jenis Anjing Pemburu yang Populer di Dunia

Apa itu Sporting Dog?

Sporting Dog adalah klasifikasi untuk semua ras anjing yang memiliki kemampuan alami dalam berburu dan melacak mangsa. Mereka memiliki indra penciuman yang tajam, stamina tinggi, kecerdasan serta kemampuan bekerja sama dengan manusia. Mereka dimanfaatkan oleh pemburu untuk mencari, menemukan dan membawa kembali hewan buruan yang telah ditembak.


Jenis-Jenis Sporting Dog

Berdasarkan cara mereka membantu pemburu, sporting dog dapat dikelompokkan menjadi empat jenis yaitu :

1. Retriever

Anjing Retriever digunakan untuk berburu burung dan unggas air. Retriever memiliki kemampuan untuk mencari lokasi dan membawa kembali hewan buruan yang sudah ditembak oleh pemburu tanpa merusak hasil buruan tersebut

Jenis Retriever1. Golden Retriever
2. Labrador Retriever
3. Chesapeake Bay Retriever
4. Curly Coated Retriever
5. Flat Coated Retriever
6. Nova Scotia Duck Tolling Retriever

2. Spaniel

Mereka bertugas menyisir semak-semak untuk memicu burung agar terbang keluar (flushing) sehingga bisa ditembak oleh pemburu

Jenis Spaniel1. American Water Spaniel
2. Boykin Spaniel
3. Clumber Spaniel
4. Cocker Spaniel
5. Deutscher Wachtelhund
6. English Cocker Spaniel
7. English Springer Spaniel
8. Field Spaniel
9. French Spaniel
10. Irish Water Spaniel
11. Stabyhound
12. Sussex Spaniel
13. Welsh Springer Spaniel

3. Pointer

Pointer memiliki kemampuan untuk fokus kepada titik lokasi jatuhnya unggas buruan lalu berlari secepat mungkin untuk mencari hewan tersebut. Bila hasil buruan tersebut sudah ditemukan setter akan memberi tanda dengan duduk di area jatuhnya hewan tersebut

Jenis Pointer1. English Pointer
2. German Shorthaired Pointer
3. German Wirehaired Pointer
4. Bracco Italiano
5. Small Munsterlander Pointer
6. Spinone Italiano
7. Weimaraner
8. Wirehaired Pointing Griffon
9. Vizsla

4. Setter

Setter biasanya hanya digunakan untuk berburu unggas di atas tanah. Setter memiliki kemampuan untuk mencari lokasi tempat jatuhnya hewan buruan yang sudah ditembak oleh pemburu. Bila hasil buruan tersebut sudah ditemukan setter akan memberi tanda dengan duduk diam di area jatuhnya hewan tersebut

Jenis Setter1. Irish Setter
2. Irish Red and White Setter
3. Gordon Setter
4. English Setter